"Terima kasih" untuk sahabat-sahabat yang mengingatkan hari ulang tahun kepada saya pada hari ini. Baik secara lisan, via WA/BB/SMS maupun melalui media sosial lainnya.i
Bagi orang yang sudah melalui setengah abad usia seperti saya, ulang tahun bukan lagi tentang sesuatu yang gegap gempita dan hingar bingar seperti masa remaja yang lalu. Kini, ulang tahun bagi saya lebih bermakna sebagai pengingat jasa-jasa orangtua yang telah bersusah payah, berjuang dengan segala daya upaya melahirkan, mendidik dan membesarkan.
Bagi orang yang sudah melalui setengah abad usia seperti saya, ulang tahun bukan lagi tentang sesuatu yang gegap gempita dan hingar bingar seperti masa remaja yang lalu. Kini, ulang tahun bagi saya lebih bermakna sebagai pengingat jasa-jasa orangtua yang telah bersusah payah, berjuang dengan segala daya upaya melahirkan, mendidik dan membesarkan.
Semoga, semakin berkurangnya usia ini, semakin mawas diri dan menjaga keimanan untuk mempertahankan keyakinan, terus membuat karya nyata dan membuat sejarah yang nantinya akan dikenang oleh anak-anak dan keturunan.
Ya Allah Ya Rahman, jadikanlah umurku ini umur yang barokah.
Ya Allah, Aku mohon Kepada-Mu agar Engkau menjadikan sebaik-baik umur kami pada akhirnya, sebaik-baik amal pada penutupannya, sebaik-baik hari kami adalah saat bertemu dengan-Mu.
Aku memohon kepada-Mu agar Engkau menjadikan kuburan setelah berpisah dengan dunia, sebaik-baik tempat tinggal kami. Luaskanlah liang lahat kami, dan rahmatilah saat kami menjadi rendan pada waktu menghadap-Mu saat hisab, tetapkanlah kaki-kaki kami atas shirath, selamatkanlah kami dari kesusahan hari kiamat. Putihkanlah wajah kami pada hari dimana wajah manusia ada yang putih dan ada yang hitam.
Aku mohon kepada-Mu Kenikmatan yang tak terputus-putus, rezeki yang banyak dan barokah, mata yang sejuk yang tidak terputus-putus, aku memohon kepada-Mu untuk dapat melihat wajah-Mu, dan kerinduan bertemu dengan-Mu.
Aku memohon agar Engkau mensucikan kerusakan hati kami dengan taubat dan menyatukan hati kami dalam keadaan takut kepada-Mu, dan memberi kami pemberian besar yang dapat memasukan kami ke dalam suraga, tempat yang aman.
Ya Allah, kepada-Mu aku beribadah dan untuk-Mu kami shalat dan sujud, Kepada-Mu, kami menuju dan bersegera. Kami mohon rahmat-Mu dan takut akan azab-Mu. Sesungguhnya azab-Mu, menimpat orang-orang kafir. Ya Allah aku mohon perlindungan-Mu, kami minta ampun dari Mu. memuji-Mu dengan kebaikan-Mu, tidak kufur kepada-Mu, dan tunduk kepada Mu.
Dan, kesejahteraan semoga dilimpahkan kepadaku, pada hari aku dilahirkan, pada hari kau meninggal dan pada hari aku dibangkitkan hidup kembali. Alhamdullillah, Aamiin. [28 Desember 2015]
0 komentar :
Posting Komentar