Minggu, 08 Juni 2014

12 Jam perjalanan Surabaya ke Jakarta

Minggu, 8 Juni 2014. Perjalanan Jember ke Surabaya, dengan kereta Ekonomi Sri Tanjung memakan waktu 4 Jam perjalanan. Perut Lapar, memaksa kami segera makan siang, dimana saat sampai di Stasiun Gubeng Surabaya, menunjukan pukul 13.01. Hebat, kereta tiba tepat waktu.Tiketnya seharga Rp 100.000 perorang.

Cuaca kota besar Surabaya terasa panas, layaknya di Jakarta. Beruntung kami, melanjutkan perjalanan ke Jakarta dengan kereta Eksekutif Bangun Karta. Tiket perorang sebesar Rp 360.000, maklum tiketnya ber AC. Berangkat  pukul 14.15 dan tiba di Gambir pukul 02.27, lumayan juga ya 12 Jam duduk terus.






0 komentar :

Posting Komentar